Resep bandeng goreng yang nikmat

By

Resep bandeng goreng

Bagi para bunda yang setiap hari harus memasak untuk anak-anak dan suami terkadang merasa bingung untuk membuat menu sehari-hari. Belum lagi jika ada keperluan mendadak, waktu untuk memasak buat keluarga juga berkurang. Mungkin bunda juga pernah merasakan hal itu.

Resep bandeng goreng

Nah bunda, untuk mengatasinya bunda bisa memasak menu yang simpel untuk lauk makan anggota keluarga. Seperti resep bandeng goreng yang akan saya berikan ini, yang merupakan resep yang sangat praktis dan gampang. Bagi bunda yang ingin membuat bandeng goreng, bunda bisa ikuti resepnya berikut ini.

Bahan
1 ekor bandeng -+400 gram
1 butir jeruk nipis di peras airnya.
50 ml air.
Minyak goreng secukupnya.

Bumbu halus
3 siung bawang putih.
2 sendok teh ketumbar.
3 cm kunyit.
Garam secukupnya.

Cara membuat
Bersihkan ikan bandeng potong menjadi empat bagian lumuri dengan air jeruk nipis Diamkan selama 30 menit bilas dan sisihkan Tampilkan bumbu halus dengan air sisihkan lumuri ikan bandeng dengan campuran bumbu Diamkan selama 15 menit goreng ikan dalam minyak panas sampai berwarna kecoklatan dan matang lalu angkat.

Mudah sekali bukan bunda?. Resep ini sangat cocok bagu bunda yang sedang tidak banyak waktu untuk memasak di dapur. Dengan resep ini bunda masih bisa memberikan masakan yang bisa disajikan untuk keluarga anda. Apabila bunda menginginkan masakan bandeng lainnya, saya juga sudah berikan resep masak bandeng bumbu bali, bandeng bakar kemiri, maupun bandeng asam pedas yang telah saya tulis sebelumnya.