Salah satu jenis ikan tawar favorit yang sering di olah menjadi hidangan yang lezat salah satunya yaitu ikan mas. Rasa daging ikan mas yang legit kemanisan membuat ikan mas akan memiliki rasa yang istimewa apabila di padukan dengan bumbu rempah yang pas.
Ikan mas selain bisa di olah menjadi ikan goreng dan ikan bakar, juga bisa di masak dengan santan atau gulai. Kelezatan pada gulai ikam mas pun tidak kalah dengan olahan ikan mas lainnya. Hingga masakan ini sangat cocok untuk menemani nasi putih untuk bersantap siang atau pun santap malam. Di tambah dengan kuah kuning, maka bisa di bayangkan betapa enaknya olahan ikan mas yang satu ini.
Nah, bagi bunda yang belum tahu resep untuk membuat masakan ikan mas santan, saya akan beri resepnya untuk anda. Bunda bisa ikuti langkah-langkah mengolah ikan mas santan kuning berikut ini.
Bahan ikan mas masak santan:
2 ekor ikan mas segar -+ 750 gram
1 butir jeruk nipis, ambil airnya
2 batang serai, ambil putihnya dan memarkan
1 lembar daun kunyit, ikat simpul
4 lembar daun jeruk
400 ml santan dari ½ kelapa
1 buah asam kandis
1 sdt garam
3 sdm minyak untuk menumis
4 butir bawang merah, iris tipis
6 buah cabai merah keriting, iris serong
Bumbu halus ikan mas masak santan:
8 butir bawang merah
6 siung bawang putih
3 cm jahe
2 cm kunyit
Garam secukupnya
Cara memasak ikan mas santan kuning:
- Bersihkan ikan mas, buang sisik serta isi perutnya. Setelah bersih, sayat-sayat bagian samping ikan. Lalu lumuri dengan air perasan jeruk nipis dan diamkan selama 10 menit agat amis ikan hilang. Bilas dan sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah iris dan cabai merah iris hingga harum. Kemudian masukan bumbu halus, serai, daun jeruk, dan daun kunyit. Aduk-aduk hingga harum dan layu.
- Tuangkan santan, masak sambil di aduk-aduk agar santan tidak pecah hingga mendidih. Masukan ikan mas dan asam kandis. Kecilkan api, masak ikan mas hingga santan berminyak dan ikan matang. Angkat dan ikan mas santan kuning siap di sajikan.
- Nah, itulah tadi cara mudah memasak ikan mas untuk di jadikan olahan yang enak dan lezat. Saya yakin bunda dirumah bisa dengan mudah mengikuti resep ini, dan langsung praktekan agar keluarga bunda bisa merasakan kelezatannya.
Bagi bunda yang ingin mengetahui resep untuk mengolah ikan air tawar lainnya, saya juga sudah menulis berbagai resep ikan air tawar lain di antaranya resep gurame oven kemiri, brengkes ikan patin. Bukan hanya ikan air tawar, beberapa ikan laut seperti resep bandeng goreng yang nimat, gulai ikan kakap kecombrang, juga telah saya tuliskan resepnya di blog ini. Jadi apabila bunda ingin mengolah berbagai ikan, tinggal membaca resep-resep yang telah saya bagikan.